Apa Saja Suku Cadang Mobil yang Perlu Diganti Secara Rutin?
Memiliki saja tidak cukup apabila tidak diimbangi dengan merawat kendaraan Anda dengan rutin. Pasalnya, selalu ada kemungkinan bahwa masalah pada mobil Anda disebabkan oleh kebiasaan pengguna yang tidak melakukan perawatan dengan semestinya. Dalam kondisi ini, klaim asuransi ataskerusakantidak dapat dilakukan.
Jadi, yuk mulai ubah kebiasaan Anda sekarang juga dan rawat mobil dengan saksama! Salah satunya adalah dengan mengganti suku cadang secara teratur dan berkala. Lalu, apa saja ya suku cadang mobil yang perlu diganti rutin?
- Filter oli dan oli mesin
Baik filter oli dan oli kendaraan punya masa pakai yang cukup singkat lantaran berat beban kerjanya, terutama jika mobil Anda gunakan setiap hari untuk perjalanan jauh. Aturan mengenai kapan Anda perlu mengganti keduanya sudah dijelaskan dalam panduan dari pihak produsen: ganti oli mesin setelah mencapai 1.000 km pertama, lalu ganti filter oli dan oli mesin secara teratur setiap 10.000 km.
- Busi
Walaupun ukurannya kecil, perannya sangat besar bagi performa mobil, yaitu untuk memantik api dan menciptakan pembakaran di dalam ruang mesin. Kalau busi bermasalah atau sudah menurun performanya, pembakaran di dalam ruang mesin jadi tidak maksimal dan menyebabkan konsumsi bahan bakar jadi boros. Penggantian busi idealnya dilakukan setiap 20.000 km.
- Filter udara
Walaupun filter udara rutin dibersihkan selama perawatan berkala, komponen ini tetap saja memiliki batas pakai. Maka, lakukanlah penggantian filter udara setiap 40.000 km. Selain itu, bersihkan filter udara setiap 10.000 km agar bagianini selalu bersih dan bebas dari kotoran yang menyumbat pasokan udara ke dalam ruang pembakaran mesin.
- Kampas rem
Idealnya, kampas rem atau kanvas rem perlu diganti setiap kali mobil Anda sudah menempuh jarak 50.000 sampai dengan 105.000 km, atau pemakaian sekitar 3 tahun tapi tidak boleh melebihi 5 tahun. Bagi Anda yang memiliki mobil dengan bodi besar, Anda sebaiknya lebih sering mengecek kampas rem karena komponen ini cenderung punya masa pakai lebih pendek pada mobil berbodi besar dibandingkan pada mobil berukuran kecil.
- Ban
Apabila komponen-komponen lain punya patokan untuk menentukan kapan penggantian perlu dilakukan, lain halnya dengan ban. Sebab, frekuensi penggantiannya berbeda-beda untuk masing-masing kendaraan. Jadi, selalu cek kondisi ban Anda – jika sudah terasa aus dan licin, segera ganti, terutama menjelang musim hujan.
- Aki
Sebagai sumber energi untuk memasok listrik bagi komponen-komponen penting mobil, Anda pun perlu selalu cek kondisi aki secara rutin. Dalam pemakaian yang wajar, aki mobil biasanya perlu diganti setiap 2-3 tahun.
- Karet wiper
Fungsi karet wiper paling dibutuhkan di musim hujan untuk menjaga jarak pandang Anda agar tetap jelas. Oleh karena itu, kalau wiper sudah tak lagi bisa membersihkan air dengan baik pada kaca, segera ganti. Biasanya, karet wiper perlu diganti tiap 2 tahun.
Itulah daftar suku cadang mobil yang membutuhkan penggantian berkala. Jadi, yuk makin cermat mengecek kondisi mobil Anda!
Leave a Reply